Sambut HUT Pati Dan HUT RI, Pok Tuud Kodim Pati Pasang Bendera Dan Umbul-umbul



Kota Pati-Menjaga kebersihan serta keindahan merupakan salah satu wujud implementasi kedisiplinan yang identik dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Kedisiplinan personal hingga kedisiplinan penataan pangkalan Markas Kodim 0718/Pati juga tak luput dari perhatian pimpinan yang dapat mencerminkan kepribadian serta kedisiplinan kesatuan tersebut.


Hal ini yang dilaksanakan oleh Pok Tuud Kodim 0718/Pati, dalam pelaksanaan tugas sehari-hari bertanggung jawab atas kebersihan, keindahan serta kerapihan pangkalan markas Kodim 0718/Pati. Selasa,(02/08/2022).

Pok Tuud Kodim Pati dibawah pimpinan Peltu Ali Mahmudi setiap hari melaksanakan pembersihan, menjaga kerapihan serta keindahan markas.


“Mulai dari kemarin kita adakan pembersihan serta pemasangan umbul-umbul di pangkalan dan sekitarnya untuk mempercantik pangkalan dalam rangka menyambut HUT ke-699 kabupaten Pati dan HUT ke- 77 Republik Indonesia,”kata Peltu Ali.

“Dengan keterbatasan personel, tehnisnya kita bagi sektor agar seluruh pangkalan bisa terkaver,”sambungnya.

Komentar

Postingan Populer