Himbauan Prokes Koramil Gunungwungkal Terus Dilakukan Oleh Para Babinsa
Gunungwungkal,Kabar Terkini-Himbauan prokes Koramil Gunungwungkal Babinsa Koramil 14/Gunungwungkal Terus Gencarkan Himbauan Penerapan Prokes Kepada Masyarakat.
Babinsa Koramil 14/Gunungwungkal Terus Gencarkan Himbauan Penerapan Prokes Kepada Masyarakat disela Kegiatan Silaturahmi serta komumikasi sosial bersama warga.Minggu,(29/05/2022).
Seperti yang dilakukan oleh Babinsa desa Gunungwungkal Serda Edy S. terlihat menghampiri beberapa warga yang sedang Aktivitas di warung dengan menyisipkan pesan penerapan prokes.
Kegiatan himbauan prokes tersebut dilakukan untuk mengingatkan masyarakat tentang pentingnya pencegahan covid-19 yang sampai saat ini belum berahir.
Dengan pendekatan humanis yang dilakukan oleh Babinsa diharapkan pesan yang disampaikan tersebut dapat diterima dengan baik sehingga bisa meningkatkan kedisiplinan serta kesadaran masyarakat dalam penanggulangan pandemi.
“Sambil silaturahmi ke beberapa rumah tokoh masyarakat sambil kita sisipkan pentingnya penerapan prokes terutama penggunaan masker diruang publik untuk pencegahan penyebaran covid-19,”kata Serda Edy.
Menurutnya, karena rentang waktu pandemi yang cukup lama sekitar dua tahun, banyak warga merasa jenuh dalam penerapan protokol kesehatan terutama penggunaan masker.
Komentar
Posting Komentar